Kesiapan Seleksi Secaba dan Secata Lintas Agama, Danrem 083/Bdj Vidcon dengan Pangdam V/Brw 

    Kesiapan Seleksi Secaba dan Secata Lintas Agama, Danrem 083/Bdj Vidcon dengan Pangdam V/Brw 

    KOTA MALANG, - Danrem 083/Bdj Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, S.I.P. didampingi Kasrem dan para Kasi Korem 083/ Bdj melaksanakan Vidcon bersama Pangdam V/Brw Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc, tentang Kesiapan Seleksi Secaba dan Secata Lintas Agama bertampat di Ruang Puskodalops Makorem 083/Bdj, Jumat (4/3/2022).

    TNI-AD membuka pendaftaran calon Tamtama Prajurit Karier (PK) Tahun 2022. Rekrutmen itu khusus untuk santri dan lintas agama.

    Pangdam V/Brw mengatakan, Rekrutmen akan terbagi dalam dua gelombang. Dari gelombang tersebut terbagi lagi dalam zona Timur dan zona Barat.

    Saat gelombang pertama ini, pendaftaran gelombang 1 baik zona Timur dan Barat dimulai pada 3 Januari sampai dengan 23 Februari melalui daring.

    Setelah itu, pada tanggal 21 Februari hingga 4 Maret dilakukan daftar ulang dan validasi. Selanjutnya, gelombang II bagi zona Barat dibuka mulai 3 Januari sampai dengan 25 Februari melalui pendaftaran daring.

    Tahapan daftar ulang dan validasi dimulai pada 6 September hingga 7 Oktober 2021. Bagi zona timur, pendaftarannya sedikit lebih lama, yaitu dari tanggal 3 Januari hingga 9 September 2022 dan tahapan pendaftaran ulang dan validasi 10 hingga 21 Oktober.

    Informasi selengkapnya bisa dilihat di website www.http:ad.rekrutmen-tni.mil.ad. Selain daring, para peserta bisa mendatangi Ajendam dan Ajenrem terdekat di kota masing-masing. "Persyaratan, khusus muslim, hafizh Quran, " terangnya.

    Menurutnya, pendaftaran turut dibuka untuk tingkatan Bintara PK Tahun 2022. Pendaftaran bagi calon bintara dibuka untuk pria dan wanita.

    Untuk wanita pendaftaran dibuka pada 3 Januari hingga 10 Juli 2022 dalam bentuk pendaftaran daring. Kemudian 11 hingga 22 Juli 2022 dilakukan daftar ulang dan validasi.

    Selanjutnya untuk Bintara PK pria sedikit lebih lama, yaitu 3 Januari sampai dengan 10 Agustus. Pendaftaran ulang dan validasi 11 hingga 23 Agustus 2022, " pungkasnya. (Penrem 083/Bdj)

    KOTA MALANG
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Fakultas Pertanian UB dan Mahasiswa MBKM...

    Artikel Berikutnya

    Korem 083/Bdj Peringati Isra Mi’raj Nabi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Dampingi Menhan Terima Kunjungan Kepala Staf Gabungan Militer Tiongkok
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua

    Ikuti Kami